banner image

Keuangan Jasindo Bakal Tertekan Hilangnya Satelit Telkom-3

JAKARTA - Laba Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) tahun ini bakalan tertekan. Ini karena mereka menanggung risiko besar sebagai penjamin asuransi Satelit Telkom-3 milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) yang gagal mencapai orbit. Asal tahu saja, nilai pertanggungan maksimum untuk satelit itu mencapai US$ 185,3 juta atau sekitar Rp 1,7 triliun.

Budi mengakui bahwa nilai klaim maksimum untuk satelit Telkom-3 sangat besar. Tetapi mereka tidak menanggung klaim maksimum. Nantinya ada tim independen bertugas menaksir tanggung jawab asuransi umum pelat merah terbesar ini. Jasindo bekerja sama dengan perusahaan reasuransi untuk menanggung klaim tersebut. Total ada 4 reasuransi lokal dan 33 reasuransi asing digaet.

"Saat ini kami menunggu pernyataan resmi dari Rusia," ujar Budi Tjahjono Direktur Utama Jasindo, Rabu (8/8).

Meski laba akan tertekan, Budi optimis target mereka tercapai. Hingga semester satu 2012, premi bruto Jasindo Rp1,8 triliun, tumbuh 13,73%. Klaim bruto Rp 648,72 miliar atau tumbuh 24,11%. Sedangkan laba Jasindo sampai semester satu tahun ini Rp 146,09 miliar, naik 13,4%. Pada 2012 ini, mereka menargetkan perolehan premi sebesar Rp 3,6 triliun, dan laba sebesar Rp 255,1 miliar.

Jasindo optimis, target mereka tahun ini tidak akan direvisi karena pembayaran klaim. Mereka percaya diri sebab mengklaim sudah berpengalaman pernah menanggung klaim sejenis. "Sudah lima kali kami menangani permasalahan seperti sekarang, jadi tidak ada masalah," tampiknya.

Sebagai gambaran, Satelit Telkom-3 milik Telkom yang diluncurkan dari Baikonur Cosmodrome, Kazakhstan, pada Senin (6/8) malam dikabarkan tidak akan berada di posisi lintasan orbit. Pasalnya petugas Rusia tidak melihat satelit tersebut berada pada lintasan. Dus, diperkirakan praktis tidak akan berhasil mencapai orbit yang diperhitungkan. (*)

Sumber: Tribunnews.com
Sent from BudiaanBerry® on 3
Keuangan Jasindo Bakal Tertekan Hilangnya Satelit Telkom-3 Keuangan Jasindo Bakal Tertekan Hilangnya Satelit Telkom-3 Reviewed by Afrianto Budi on Senin, Agustus 20, 2012 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Terimakasih Anda sudah mengunjungi blog ini

Diberdayakan oleh Blogger.