banner image

Ideologi Soekarno Bukan Hanya Milik PDIP



JAKARTA, KOMPAS.com - Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Rieke Diah Pitaloka menolak jika masyarakat menganggap ideologi Presiden RI I Soekarno hanya milik partainya semata.
Menurut Rieke, pemikiran Soekarno adalah milik bangsa Indonesia. Semua masyarakat termasuk, partai politik selain PDIP seharusnya belajar menerapkan ideologi positif milik Bung Karno dalam kehidupan sehari-hari.
"Ada pembelokan sejarah. Seharusnya tidak melihat Bung Karno dari sisi gelapnya semata. Padahal Banyak pemikiran Bung Karno yang telah mewujudkan bangsa ini menjadi bangsa yang besar," kata Rieke dalam acara "Bung Karno di Mata Dunia, 111 tahun Gagasan dan Tindakan" di Jakarta, Rabu (6/6/2012).
Beberapa pemikiran Soekarno yang menurut Rieke perlu diteladani adalah anti imperialisme, anti kolonialisme, dan egalitarianisme. Pemikiran ini, kata dia, menunjukkan bahwa Bung Karno selalu ingin membangun bangsa dan rakyatnya dari kejatuhan setelah penjajahan bangsa asing.
Soekarno percaya bahwa semua bangsa harus mengenyam kemerdekaan karena itu hak segala bangsa. Seharusnya, tutur Rieke, pemerintahan setelah Soekarno menerapkan impiannya untuk membangun bangsa ini lebih baik.
"Beliau adalah orang yang sangat Pancasilais. Orang lain jangan mengaku Pancasilais, jika tidak bisa menerapkan ideologi Pancasila dalam kehidupan bangsa dan negara," kata Rieke.
Menurut Rieke, saat ini para pemimpin bangsa dapat meneladani perilaku Soekarno dengan menyelamatkan budaya dan kekayaan alam bangsa Indonesia yang saat ini dikuasai asing.
Selain itu tidak membiarkan perekonomian Indonesia masuk dalam pasar bebas dan dikendalikan oleh negara lain. Indonesia, kata dia, harusnya bisa berdiri di kaki sendiri dengan dasar dan falsafah Pancasila dan UUd 1945.
"Zaman Soekarno, hutan dan alam raya masih perawan, ia memperhatikan segala sesuatu untuk rakyatnya. Itu harus dilakukan. Kita harus kembali ke tujuan negara, yang dicetus salah satu pendiri bangsa ini, yaitu negara yang adil, makmur dan sejahtera," tandas Rieke.

TERKAIT:


Sumber: Kompas
Ideologi Soekarno Bukan Hanya Milik PDIP Ideologi Soekarno Bukan Hanya Milik PDIP Reviewed by Afrianto Budi on Rabu, Juni 06, 2012 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Terimakasih Anda sudah mengunjungi blog ini

Diberdayakan oleh Blogger.